Daftar Isi

Arema ISL Incar Pemain Korea Selatan



Tim Arema yang berlaga di Indonesian Super League (ISL), sepertinya masih menginginkan pemain asing untuk mengisi satu tempat di tim. Alhasil satu nama telah menjadi incaran sang arsitek Rahmad Darmawan.

Sebelumnya, Arema baru saja memulangkan pemain asal Nepal yakni Rohit Chan serta mengembalikan Ebrahim Lovenian pemain asal Iran ke agennya.

Ketika dimintai konfirmasinya, Rahmad Darmawan tidak membantah hal tersebut. Menurut mantan pelatih Pelita Jaya ini, dalam waktu dekat Arema akan menyeleksi satu pemain dari Korea Selatan.

“Ada satu pemain Korea Selatan yang akan melakukan seleksi, tetapi saya lupa namanya” ungkap Rahmad Darmawan, Jumat (23/11/2012).

Namun terdapat isu yang beredar, jika nama pemain asal Korea Selatan itu antara Shin Hyun Joon atau Kwon Jun.

Shin Hyun Joon dan Kwon Jun memang tidak terlalu asing di kompetisi nasional, pasalnya kedua pemain itu pernah memperkuat PSM Makassar.

Namun Rahmad Darmawan sedikit memberikan bocoran, jika pemain incarannya asal Korsel itu bisa berposisi sebagai gelandang dan bek sentral.

Rencananya pemain seleksi tersebut akan dibawa ke Jakarta dan akan diturunkan ketika Arema mengikuti turnamen Trofeo Persija Cup.

Sementara itu ketika dimintai komentarnya, General Manajer Arema Ruddy Widodo juga mengisyaratkan kedua nama itu sebagai pemain incaran Arema.

Menurut Ruddy, Rahmad Darmawan memang telah mengajukan nama pemain asal Korea.

Hanya saja dirinya juga lupa nama pemain yang diberi kesempatan seleksi di Arema tersebut.

“Pemain itu pernah main di PSM saat dilatih Robert” ungkap Ruddy.
  • Share to Facebook
  • Share to Twitter
  • Share to Google+
  • Share to Stumble Upon
  • Share to Evernote
  • Share to Blogger
  • Share to Email
  • Share to Yahoo Messenger
  • More...
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

0 comments

 
© 2012 Investigasi Berita | Berita Unik, Lucu dan Menarik
Develop by Aaz
Back to top